Mochi Makanan Populer dari Jepang Kini Ada di Indonesia
virgin-sns.com – Mochi adalah makanan terbuat dari beras ketan kenyal yang sangat populer dari jepang. Terkenal dengan tektur lembut dan kenyal dengan berbagai isian manis seperti kacang merah, matcha hingga buahan. Di indonesia mochi sangat identik dengan Moci Sukabumi. Yang berbahan dasar ketan dan sering di isi kacang dan kini menjadi oleh-oleh khas daerah.
Asal-Usul Mochi
Mochi di perkenalkan ke Jepang dari Asia Tenggara, dan versi yang di bawa ke Indonesia berasal dari Jepang. Saat penjajahan Jepang di Indonesia (sekitar tahun 1942-1945), tentara Jepang membuat mochi sebagai bekal, dan penduduk lokal mulai mempelajari pembuatannya, terutama di Sukabumi.
Ciri Khas Mochi
Terbuat dari tepung ketan, gula, dan kadang di tambah bahan lain seperti tepung jagung atau susu. Sangat kenyal (lengket) dan lembut saat di gigit.
Jenis-jenis Mochi Populer
Daifuku Mochi: Mochi klasik yang paling sering ditemui, dibungkus dengan kue beras kenyal dan diisi pasta kacang merah manis (anko). Yukimi Daifuku: Varian populer di banyak negara, yaitu mochi berisi es krim. Mikan Mochi: Mochi dengan jeruk utuh di dalamnya, memberikan rasa asam-manis segar. Kinako Mochi: Mochi yang ditaburi tepung kedelai panggang (kinako). Kusa Mochi: Mochi berwarna hijau dengan aroma herbal dari yomogi (mugwort).